Sabtu, 11 Juli 2009

visual basic

Microsoft Visual Basic


(sering disingkat sebagai Visual Basic atau VB saja) merupakan sebuah bahasa pemrograman yang bersifat event driven dan menawarkan Integrated Development Environment (IDE) visual untuk membuat program aplikasi berbasis sistem operasi Microsoft Windows dengan menggunakan model pemrograman Common Object Model (COM). Visual Basic merupakan turunan bahasa BASIC dan menawarkan pengembangan aplikasi komputer berbasis grafik dengan cepat, akses ke basis data menggunakan Data Access Objects (DAO), Remote Data Objects (RDO), atau ActiveX Data Object (ADO), serta menawarkan pembuatan kontrol ActiveX dan objek ActiveX. Beberapa bahasa skrip seperti Visual Basic for Applications (VBA) dan Visual Basic Scripting Edition (VBScript), mirip seperti halnya Visual Basic, tetapi cara kerjanya yang berbeda.


Para programmer dapat membangun aplikasi dengan menggunakan komponen-komponen yang disediakan oleh Microsoft Visual Basic Program-program yang ditulis dengan Visual Basic juga dapat menggunakan Windows API, tapi membutuhkan deklarasi fungsi eksternal tambahan.


Dalam pemrograman untuk bisnis, Visual Basic memiliki pangsa pasar yang sangat luas. Dalam sebuah survey yang dilakukan pada tahun 2005, 62% pengembang perangkat lunak dilaporkan menggunakan berbagai bentuk Visual Basic, yang diikuti oleh C++, JavaScript, C#, dan Java.



Area Kerja atau IDE (Integrated Development Environment) Visual Basic


1. Main Windows(Jendela Utama) terdiri dari :

· Baris judul, berisi nama proyek, mode operasi VB sekarang&form yang akt

· Menu bar,merupakan menu drop down dimana kita dapat mengontrol operasi dari lingkungan VB.

· Toolbar berisi kumpulan gambar yang mewakili perintah yang ada di menu.

2. Form Windows (Jendela Form) adalah pusat dari pengembangan aplikasi VB

3.Project Windows (Jendela Proyek), menampilkan daftar form dan modul dari proyek.

· Proyek adalah kumpulan dari modul form, modul calss, modul standar&file sumber yang membentuk suatu aplikasi.

4. Toolbox merupakan kumpulan dari objek yang digunakan untuk membuat user interface serta control dari program aplikasi.

5. Properties Windows (Jendela Properties) berisi daftar struktur setting properties yang digunakan pada sebuah objek terpilih. Kotak drop down pada bagian atas jendela berisi daftar semua objek pada form yg aktif.

Ada 2 tab tampilan:Alphabetic (urut abjad) dan Categorized (urut berdasar kelompok). Dibagian bawah kotak terdapat property dari objek terpilih.

6. Form Layout Windows (Jendela Layout Form) menampilkan posisi form relative terhadap layer monitor.


Apilkasi Proyek terdiri dari :

1. Form, window atau jendela tempat membuat user interface

2. Object/Kontrol, komponen yang terdapat dalam suatu program

3. Property/Properties, nilai/karakteristik yang dimiliki oleh objek VB

Contoh objek Label propertiesnya=Name, Caption dll.

4.Methods/Metode, serangkaian perintah yang sudah tersedia pada suatu objek yang dapat diminta untuk mengerjakan tugas tertentu.

5. Event/Kejadian, kejadian yang dapat dialami oleh objek

6.Module/Modul, kumpulan dari prosedur umum, deklarasi variable&definisi konstanta yang digunakan oleh aplikasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar